Finishing Renovasi Rutilahu Lansia Warga Desa Jurusan Laok

    Finishing Renovasi Rutilahu Lansia Warga Desa Jurusan Laok

    SUMENEP - Bertempat di Dusun Pangangson RT 003/RW 001 Desa Juruan Laok, Kecamatan Batuputih, Kabupaten Sumenep rumah milik Sahe (85) merupakan salah satu sasaran fisik bedah Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) dimana merupakan swadaya dari Kodim 0827/Sumenep yang bekerja sama dengan Pemda Sumenep. Minggu (12/12/2021)

    Kurang lebih dua minggu berjalan, proses pengerjaan bedah rumah/renovasi rumah milik Sahe sudah mencapai 90 persen. Dimana, kini Babinsa Koramil 0827/15 Batu Putih bersama anggota Kodim 0827/Sumenep lainnya tengah melakukan pengecatan, finishing dan proses bersih-bersih.

    "Alhamdulillah sesuai target, hari ini progres pengerjaan renovasi rumah milik Bapak Sahe ini sudah mencapai 90 persen. Sesuai dengan target yang direncanakan sebelumnya, " jelas Sertu M. Sholeh, Babinsa Koramil 0827/15 Batu Putih

    Lanjutnya, untuk proses pengerjaan yang dilakukan saat ini meliputi pengecatan dinding kamar tidur dan cat dinding dalam Bak kamar mandi dimana sudah memasuki tahap finishing.

    "Pengerjaannya saat ini memang sudah memasuki tahap finishing. Selain itu, kita juga melakukan bersih-bersih sisa-sisa kerja, agar saat renovasi usai, tidak terlalu banyak sisa pekerjaan yang harus dibersihkan, " tandasnya

    Pada kesempatan itu juga bapak Sahe pemilik rumah mengungkapkan kebahagiaan yang cukup mendalam dimana saat ini ia bisa segera huni rumah yang sudah dibedah selama dua minggu. 

    "Alhamdulilah, kami haturkan terima kasih banyak kepada Kodim 0827/Sumenep yang sudah merenovasi rumah saya, dan saat ini saya sudah bisa menghuninya" ungkapnya

    SUMENEP
    KODIM 0827 SUMENEP

    KODIM 0827 SUMENEP

    Artikel Sebelumnya

    Pembagian BLT DD Babinsa Lentang Lakukan...

    Artikel Berikutnya

    Tak Kenal Hari Libur Batituud Koramil 0827/12...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kunjungan Kerja Aslog Kasad di TMMD Ke-122 Kodim 1704/Mappi
    Panglima TNI Hadiri Undangan Makan Siang Presiden RI di Istana Negara

    Ikuti Kami